Header Ads

Besok, Fans MU Gelar Demo Besar-besaran di Old Trafford


 

LAGU303 - Markas Manchester United, Old Trafford akan dipenuhi para pendukung Manchester United pada hari Selasa (26/6/2023) besok. Sekelompok fans Setan Merah dilaporkan akan menggelar demo besar-besaran.

Demo ini diprakarsai oleh kelompok supporter United bernama 'The 1958'. Melalui akun media sosial mereka, The 1958 mengajak para fans MU untuk berkumpul di luar Old Trafford pada hari Selasa (26/6/2023) pagi waktu setempat.

Mereka meminta para fans MU untuk memadati Old Trafford. Mereka juga meminta para fans MU membawa atribut kuning-hijau yang merupakan simbol perlawanan terhadap pemilik MU saat ini, keluarga Glazer.

Mengapa The 1958 memutuskan menggelar demo besar-besaran tersebut? Simak informasi selengkapnya di bawah ini.


Sudah Muak

Menurut laporan Manchester Evening News, tujuan utama dmeonstrasi ini adalah untuk mendesak Keluarga Glazer untuk lekas menjual Manchester United.

Pengusaha asal Amerika Serikat itu sejak akhir tahun 2022 kemarin mengatakan bahwa mereka akan menjual Manchester United. Namun hingga detik ini, mereka terlihat ogah-ogahan melepaskan Setan Merah ke tangan investor baru.

The 1958 merasa sudah muak dengan kepemimpinan Glazer di MU. Jadi mereka menggelar demo itu agar Glazer segera melepaskan Manchester United.



Cari Momen

Menurut laporan yang sama, ada alasan mengapa The 1958 memilih melakukan demo besar-besaran pada hari Selasa (27/6/2023) besok.

Besok, Manchester United akan melakukan peluncuran jersey mereka untuk musim 2023/2024 mendatang. Kebetulan peluncuran ini akan digelar di Megastore Old Trafford.

The 1958 berharap dengan demo besar-besaran di momen penting itu membuat Keluarga Glazer mendengar tuntutan mereka.


Sulit Beli Pemain

Menurut laporan yang beredar di Inggris, lambatnya proses penjualan Manchester United ini berdampak pada persiapan Erik Ten Hag jelang musim 2023/2024.

Sang manajer kesulitan untuk mendatangkan pemain-pemain yang ia inginkan di bursa transfer kali ini.
Diberdayakan oleh Blogger.